Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tertarik Buka Toko Kosmetik? Ketahui Modal dan Tips Memulainya

Bagi Anda yang ingin mencoba peluang tersebut, berikut ini adalah tips yang bisa dilakukan
Kosmetik./istimewa
Kosmetik./istimewa

Bisnis.com, JAKARTA - Membuka toko kosmetik seringkali disebut-sebut sebagai peluang usaha yang sangat menjanjikan.

Hal ini karena kosmetik sudah menjadi kebutuhan primer yang dibutuhkan oleh semua kalangan. Tidak hanya untuk mempercantik wajah, kini kosmetik pun dibutuhkan untuk menjaga kesehatan kulit.

Produk-produk kosmetik, tentunya akan terus berkembang dan akan mulai bervariatif di tahun kedepan. Melihat peluang tersebut, maka tidak ada salahnya jika mencoba peruntungan untuk membuka toko kosmetik. Bagi Anda yang ingin mencoba peluang tersebut, berikut ini adalah tips yang bisa dilakukan.

Tips Bisnis Buka Toko Kosmetik

Saat Anda memiliki modal yang cukup, maka Anda dapat membuka toko yang menjual produk kosmetik di tempat-tempat strategis yang mudah dijangkau oleh pembeli. Membuka toko kosmetik tentu akan memberikan peluang yang menjajikan, sebab kebanyakan dari customer cenderung membeli produk kosmetik langsung dari toko karena mereka perlu melihat langsung dan mencoba langsung produk tersebut. Sembari membuka toko kosmetik, baiknya Anda juga menjual produk kosmetik secara online. Sehingga, Anda bisa melipatgandakan penghasilan dari offline store dan juga online store.

1. Cari Lokasi Strategis

Melansir dari Bizfluent, tips pertama bagi yang ingin membuka toko kosmetik adalah mencari lokasi yang strategis. Tips yang satu ini menentukan keberhasilan dari usaha yang satu ini. Karena dengan membuka toko di tempat strategis, maka keuntungan pun akan didapatkan jauh lebih banyak. Maka dari itu, carilah lokasi yang strategis untuk membuka toko kosmetik yang akan dijalankan, seperti di dekat kantor, dekat kampus, atau di pinggir jalan yang mudah dijangkau oleh orang-orang.

2. Buatlah Rencana Bisnis

Langkah kedua dalam memulai bisnis toko kosmetik adalah membuat perencanaan bisnis. Anda dapat membuat konsep bisnis. Anda juga dapat membuat rencana jangka pendek hingga jangka panjang. Di sini, Anda harus melakukan riset pasar dan kompetitor di sekitar lingkungan usaha Anda. Anda pun harus menentukan target market berdasarkan kemampuan ekonomi, kesesuaikan kulit, dan lain sebagainya.

3. Buatlah Perizinan Usaha dan Pastikan Keamanan Produk

Bagi Anda yang ingin membuka toko kosmetik, tidak ada salahnya untuk membuat perizinan usaha. Hal tersebut bertujuan agar orang lain percaya serta mampu mendapatkan nilai kredibilitas yang baik. Karena jika tidak membuat perizinan, maka dikhawatirkan sewaktu-waktu toko usaha kosmetik yang sedang dijalankan pun bisa ditutup secara paksa oleh pemerintah daerah setempat.

Tak hanya itu, Anda sebagai penjual perlu memastikan keamanan produk. Usahakan untuk mengecek setiap produk kosmetik yang akan dijual. Kini, sudah ada banyak cara yang bisa membantu Anda dalam mengecek produk kosmetik. Misalnya, melalui situs web resmi BPOM atau aplikasi untuk memastikan keaslian produk. Meski produk kosmetik yang akan dijual tertera dengan brand ternama di kemasannya, recheck kembali keasliannya. Sebab, ada banyak oknum tak bertanggungjawab yang bisa memalsukan produk-produk kosmetik.

4. Pilih Produk Populer

Berbisnis toko kosmetik sudah sangat menjamur, untuk itu saingannya juga sangatlah banyak. Dengan begitu Anda harus terlihat menonjol agar banyak pembeli yang datang atau membeli produk dari toko Anda. Anda bisa memilih produk yang sudah banyak dikenal orang. Karena, pemasaran produk yang sudah dikenal akan jauh lebih mudah dipasarkan. Anda pun bisa mulai menarik pelanggan dengan menyediakan produk yang lengkap. Misalnya mulai dari perawatan rambut, wajah, badan hingga ke ujung kaki. Usahakan pula, banyak pilihan dan variasi dari berbagai produk itu. Dengan begitu kemungkinan modal Anda akan lebih cepat terkumpul.

5. Berikan Pelayanan Secara Maksimal

Agar pelayanan toko kosmetik Anda maksimal, maka Anda perlu harus mempelajari seluk beluk dari produknya, misal manfaat, kandungan hingga cara pemakaian dari produk itu. Dengan demikian Anda juga dapat memberikan sesi konsultasi yang bermanfaat kepada pembeli.

Penting untuk terus bersikap ramah, karena dengan menerapkan hal-hal itu, pembeli akan merasa nyaman dan akhirnya menjadi loyal dengan toko Anda. Mereka akan dengan senang hati melakukan pembelian lagi dan bahkan bisa saja dalam jumlah yang lebih besar.

6. Promosikan Toko Kosmetik Anda

Cara tercepat untuk menarik perhatian pembeli adalah dengan membuatkan akun media sosial toko. Unggah produk-produk yang Anda jual di media sosial. Selain memajang produk di media sosial, Anda juga bisa mendaftar di e-commerce. Berikan upaya untuk membangun hubungan jangka panjang dengan klien Anda. Menawarkan diskon dan promo, menjadi strategi yang bagus dalam memperluas target pasar

Modal Bisnis Buka Toko Kosmetik

Modal juga menjadi salah satu poin penting dalam memulai usaha. Persiapkan modal sedini mungkin terutama untuk membuka toko kosmetik. Anda bisa melakukan pencatatan kebutuhan baik itu sewa lokasi, stok kosmetik, peralatan, dan bahan-bahan yang digunakan untuk membuka toko.

Adapun, rincian besarnya modal yang dikeluarkan untuk kurun waktu sebulan pertama yang dilansir dari Mash Moshem Indonesia, di mana ada dua kategori modal, yakni modal investasi dan modal operasional. Untuk modal investasi, maka Anda memerlukan etalase seharga Rp2 juta, kursi dan meja Rp700.000, rak Rp1 juta dan renovasi ruangan sebesar Rp750.000. Totalnya Rp4,45 juta.

Sedangkan, untuk modal operasional, total modal yang diperlukan mencapai Rp16,3 juta. Secara rinci, pembelian kosmetik biasanya sekitar Rp10 juta. Lalu, biaya listrik dan air berkisar Rp300.000. Tak hanya itu, Anda pun harus menyiapkan hingga Rp5 juta untuk biaya sewa lokasi. Apabila, Anda ingin mencari karyawan, maka setidaknya 1 karyawan harus diberi gaji setidaknya Rp1 juta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Arlina Laras
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper