Bisnis.com, JAKARTA - Forbes baru-baru ini mengeluarkan 30 Under 30 dalam rangka mengidentifikasi inovator muda, perintis, dan pihak-pihak yang dapat mengubah dunia.
Dilansir dari Forbes, terdapat beberapa sorotan di tahun ini. Pertama adalah Devin Booker, salah satu dari hanya enam pemain dalam sejarah NBA yang membukukan 70 poin permainan NBA dalam satu dekade dan membuat tim All-Star pertamanya pada tahun 2020.
Kemudian, terdapat juga Tarek Mansour yang berusia 25 tahun, generasi pertama Lebanon Amerika dengan startup Kalshi, pertukaran perdagangan berbasis acara pertama yang diatur secara federal dalam sejarah AS.
Berikutnya, terdapat Celine Halioua, 27 tahun, yang memimpin Biotek Cellular Longevity yang telah mengidentifikasi senyawa yang membantu mencegah penuaan yang tidak semestinya dan kanker pada anjing.
Selain itu, diketahui setelah pergolakan pandemi pada tahun 2020, kini dunia olahraga mulai kembali normal pada tahun 2021. Pendapatan dari tim kemudian juga mulai pulih.
Kepada semua penerima penghargaan di Forbes Under 30 Class of 2022, telah menantang berbagai peluang termasuk menavigasi pandemi global, krisis rantai pasokan, isolasi untuk membangun usaha yang tangguh.
Baca Juga
Dari berbagai kategori, berikut para urutan teratas di setiap kategori Forbes 30 under 30.
1. Music - Jack Harlow, 23, Hip Hop
2. Marketing & Advertising - Melanie Fellay, 29, Cofounder, Spekit
3. Retail & Ecommerce - Raunak Nirmal, 29, Cofounder & CEO, Acquco
4. Science - Celine Halioua, 27, Founder, Loyal
5. Consumer technology - Jonathan Hsu & Andrew Wang, 29 & 29, Cofounders, Valon
6. Hollywood & Entertainment - Miranda Cosgrove, 28, Actor, Singer, Entrepreneur
7. Games - Kris Lamberson, 25, Professional Gamer, FaZe Clan
8. Venture Capital - Paige Doherty & Joshua Schlisserman, 23 & 25, Cofounders, Behind Genius Ventures
9. Healthcare - Ariel Katz, 28, Cofounder & CEO, H1
10. Media - Alexandra Cooper, 27, Executive Producer, Call Her Daddy
11. Art & Style - Trisha Bantigue & Kathy Zhou, 27 & 28, Cofounders, Queenly
12. Manufacturing & Industry - Levi Conlow & Robby Deziel, 26 & 26, Cofounders, Lectric eBikes
13. Social Impact - Ariela Safira, 27, Founder, Real
14. Social Media - Cole Mason, 25, Cofounder, Pearpop
15. Enterprise Technology - Steve Wen, Hank Cui & Jason Yu, 28, 28 & 27, Cofounders, Dray Alliance
16. Sports - Devin Booker, 25, Shooting Guard, Phoenix Suns
17. Education - Felix Ruano & Michael Vilardo, 26 & 29, Cofounders, Emile Learning
18. Energy - John Walsh, 28, Founder & CEO, Endera
19. Food & drink - Laura Katz, 29, Founder, Helaina
20. Finance - Luana Lopes Lara & Tarek Mansour, 25 & 25, Cofounders, Kalshi
Dalam angka, dalam Forbes Under 30 Class of 2022 secara kolektif telah mengumpulkan lebih dari US$1 miliar dalam pendanaan.
Kemudian, sebesar 70 persen dalam daftar ini adalah sebuah pendiri. Kota-kota terbanyak berasal dari New York, Los Angeles, San Francisco, Boston, Miami, dan Chicago.